3 Laptop Vaio Hybrid dari SONY
Sony meluncurkan trio Vaio PC terbaru di ajang IFA, Berlin, Jerman, Rabu kemarin. Berbeda dengan tahun lalu, tak ada dari ketiga produk baru ini yang merupakan laptop tradisional. Alih-alih, semuanya mengkombinasikan fitur PC dan tablet, mengikuti tren perangkat hybrid yang tengah berkembang pesat.
Dinamai Vaio Flip, Tap 11, dan Tap 21, semuanya merupakan perangkat Windows 8 dengan layar sentuh yang akan tersedia pada akhir tahun 2013, meskipun belum ada rincian mengenai spesifikasi, harga dan tanggal peluncurannya.
Sony Vaio Flip
Vaio Flip bisa diubah dari laptop menjadi tablet dengan memutar layarnya, seperti Lenovo IdeaPad Yoga. Namun, desain Vaio Flip lebih baik karena Sony menambahkan engsel horizontal di bagian tengah, sehingga ketika berfungsi sebagai tablet, bagian belakangnya bukan keyboard, seperti Yoga, sehingga tak tampak aneh. Model Flip mirip dengan Dell XPS 12. Flip akan tersedia dalam 3 versi, yakni 13 inci, 14 inci, dan 15 inci.
Sony Vaio Tap 11
Seperti Microsoft Surface Pro, Vaio Tap 11 muncul dengan prosesor Intel Core-i, stylus dan keyboard cover. Ia memiliki sejumlah fitur yang tak ada di tablet Microsoft, seperti NFC dan penyangga yang bisa diubah-sesuaikan.
Sony juga mengadopsi desain ponsel Xperia ke Tap 11. Jika dilihat dari samping, ia tampak seperti Xperia Z Ultra dalam versi besar. Ketebalannya hanya 9,9mm, bobot 780g tanpa keyboard tambahan. Resolusi layar IPS Tap 11 adalah 1.920 x 1.080 pixel dengan teknologi Triluminos yang juga digunakan di produk TV Bravia dan kamera, untu menghasilkan warna yang lebih kaya. Tap 11 memiliki slot untuk 3G/4G, microSD, USB 3.0 dan micro-HDMI.
Tap 11 menggunakan dua varian prosesor, yakni Intel Core i5-4210Y 1,5GHz dan Core i7 1,7GHz dengan RAM 4GB dan 128GB SSD.
Sony Vaio Tap 21
Seperti namanya, Vaio Tap 21 hadir dengan bodi lebih besar. Ia seperti PC bongsor portabel yang juga menggunakan prosesor i5 atau i7 dan penyimpanan dalam bentuk SSD atau hard drive.
Sumber: http://www.chip.co.id
Tags: Hybrid, Laptop, Murah, Servis Laptop, SONY, Sukabumi, Vaio
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Share your views...
0 Respones to "3 Laptop Vaio Hybrid dari SONY"
Post a Comment