Tips Sebelum MengInstall Windows 8 di PC Lama
Microsoft secara resmi meluncurkan sistem operasi terbaru, Windows 8 pada 26 Oktober kemarin. Anda yang sudah siap-siap beralih ke sistem operasi terbaru tersebut sebaiknya memperhatikan dulu kondisi PC Anda. Spesifikasi minimal PC untuk menjalankan Windows 8 adalah sebagai berikut:
RAM: 1GB (32-bit) or 2GB (64-bit)
Disk space: 16GB (32-bit) or 20GB (64-bit)
Graphics: DirectX 9-capable video card with WDDM driver
Sebelum peluncuran Windows 8, Microsoft juga memperbaharui Windows Store. Agar dapat menggunakannya, Anda perlu resolusi layar minimal 1.024x768 pixels, dan 1.366x768 pixel untuk mendapatkan aplikasi. Pastikan juga Anda menginstall Windows 8 Upgrade Assistant , untuk mengecek kesiapan sistem Anda menjalankan Windows 8. Jika ingin melihat secara manual, Anda bisa mengakses Windows 8 Compatibility Cente r untuk melihat kesiapan software dan hardware PC Anda.
Jika Windows Upgrade Assisant menandai dengan bendera item tertentu di sistem PC Anda, besar kemungkinan item tersebut sudah terlalu tua, misalnya printer, pouch pads, graphics cards, dan audio cards.
Yang tak kalah penting adalah mem-back-up seluruh data pribadi Anda untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada saat upgrade. Jika Anda upgrading dari Windows XP atau Vista, anda akan harus meng-install ulang program software. Buatlah daftar program yang hendak Anda install ulang, berikut license key program-program tersebut.
Beberapa program seperti iTunes dan Adobe Photoshop, membutuhkan deauthorize atau me-non-aktifkan lisensi sebelum menginstall kembali. Pastikan Anda sudah melakukan langkah itu sebelum menginstall ulang program-program seperti Adobe.
Setelah di-install, Windows 8 bisa saja mengecewakan, dan Anda ingin beralih ke sistem operasi yang lama. Nah, untuk mengantisipasi ini, bikin dulu kloningan sistem Anda sebelum beralih ke Windows 8. Anda bisa memilih Norton Ghost, Acronis True Image , atau Clonezilla, sehingga Anda bisa kembali ke sistem sebelumnya.
Berdasarkan rilis Microsoft, harga upgrading dari Windows 7, Vista, atau XP ke Windows 8 adalah USD39,99. Jika Anda meng-upgrade laptop, Anda harus mencatat password Wi-Fi Anda. Windows 8 akan tetap mempertahankan settings Anda, file personal, dan program jika Anda upgrade dari Windows 7. Sementara jika upgrade dari Windows Vista dan XP, Anda akan perlu meng-install ulang program-program yang Anda inginkan seperti disebutkan di atas.
Anda bisa mendapatkan Windows 8 secara online dengan mengunjungi situs Microsoft. Jika ingin membeli langsung di Indonesia, Anda juga bisa mengunjungi retail resmi. Dikutip dariKompasTekno , President Director Microsoft Indonesia Andreas Diantoro mengatakan, Sudah ada 500 retail melalui ribuan tokonya yang sudah memasarkan sistem operasi ini.
Windows 8 Pro dalam bentuk DVD sudah hadir di seluruh Indonesia dan dapat dibeli dengan harga 69,99 dollar AS (sekitar Rp 650.000). Harga ini untuk yang akan melakukan upgrade dari Windows lama (Windows XP, Vista, dan Windows 7).
Untuk upgrade dengan cara online, konsumen yang saat ini menjalankan PC dengan Windows XP, Windows Vista, atau Windows 7, berhak untuk mengunduh Windows 8 Pro dengan harga 39,99 dollar AS. Penawaran ini berlaku sampai dengan akhir Januari 2013,
Sedangkan, konsumen pengguna yang perangkat dengan Windows 7-nya dibeli antara 2 Juni 2012 dan 31 Januari 2013 bisa mengunduh Windows 8 Pro dengan harga 14,99 dollar AS melalui.(CHIP)
Untuk upgrade dengan cara online, konsumen yang saat ini menjalankan PC dengan Windows XP, Windows Vista, atau Windows 7, berhak untuk mengunduh Windows 8 Pro dengan harga 39,99 dollar AS. Penawaran ini berlaku sampai dengan akhir Januari 2013,
Sedangkan, konsumen pengguna yang perangkat dengan Windows 7-nya dibeli antara 2 Juni 2012 dan 31 Januari 2013 bisa mengunduh Windows 8 Pro dengan harga 14,99 dollar AS melalui.(CHIP)
Tags: Harga Windows 8, Hot News, Jual Laptop Sukabumi, Tips Sebelum MengInstall Windows 8 di PC Lama, Toko Komputer Sukabumi, Upgrade Windows 8
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Share your views...
0 Respones to "Tips Sebelum MengInstall Windows 8 di PC Lama"
Post a Comment