Laptop Khusus Gaming di Bandrol 32 Juta
Laptop gaming memang berbeda dari laptop pada umumnya. Apabila laptop standar ingin hadir seringan dan setipis mungkin, laptop gaming memiliki tubuh yang besar dan berat. Hal tersebut disebabkan penggunaan spesifikasi yang tinggi untuk menunjang performa gaming para penggunanya.
Oleh karena bobotnya yang berat, biasanya laptop gaming jarang dibawa-bawa oleh penggunanya. Perangkat ini baru dibawa apabila ada acara LAN party atau kumpul-kumpul bareng teman gamer lainnya.
Harga laptop gaming pun sudah pasti jauh lebih mahal ketimbang laptop standar. Di ajang Indocomteh 2012, sebuah vendor membawa laptop gaming dengan harga yang sangat fantastis.
Adalah Dell Alienware yang menjual laptop mewah tersebut. Para gamer pasti sudah sering mendengar merek Alienware. Produk ini sudah menjadi idaman para gamer karena memiliki desain yang menarik dan pilihan kustomisasi spesifikasi yang beragam.
Laptop gaming yang dimaksud tersebut adalah Alienware M17x R3 yang dipersenjatai prosesor Intel Core i7-2860QM 3,6GHz, RAM 8GB, HDD 750GB, layar 17 inci dengan resolusi 1920x1080, NVIDIA GeForce GTX 560M, dan baterai 9 cell.
Untuk perangkat yang satu ini, Anda harus merogoh kocek sangat dalam. Alienware M17x R3 dibanderol dengan harga Rp 32 juta.
Selain laptop di atas, Alienware juga menjual Alienware M14x R1 yang menggunakan prosesor Intel Core i7-2670Qm 3,1GHz, RAM 8GB, HDD 750GB, layar 14 inci dengan resolusi 1600x900, graphics card NVIDIA GeForce GT555M, dan baterai 8 cell.
Perangkat yang satu ini dibanderol dengan harga Rp 17 juta.
Beberapa laptop gaming merek lain pun terlihat di ajang Indocomtech 2012 ini. Produk-produk dari Toshiba, Asus, dan MSI pun tampak meramaikan acara salah satu pameran komputer terbesar di Indonesia tersebut.
Asus mengirimkan dua buah laptop gaming ke ajang Indocomtech 2012 ini, yaitu G46Vw dan G75VW. Asus G46VW hadir dengan prosesor Intel Core i7-3630QM 2,4GHz, NVIDIA GeForce GTX 660M, layar 14 inci, RAM 8GB, dan HDD 1TB. Perangkat yang satu ini dijual dengan harga 1.529 dollar AS.
Asus G75VW sudah dilengkapi dengan layar yang mendukung tampilan 3D. Perangkat tersebut dipersenjatai prosesor Intel Core i7-3630QM 2,4GHz, NVIDIA GeForce GTX 670M, layar 17 inci dengan resolusi 1920x1080, RAM 8GB, dan HDD 750GB. Asus G75VW dijual dengan harga 2.429 dollar AS.
Toshiba tidak mau ketinggalan dalam menghadirkan laptop gaming. Di ajang ini, mereka membawa beberapa notebook gaming, salah satunya adalah Qosmio X870.
Produk yang satu ini telah dilengkapi prosesor Intel Core i7-3610QM 2,3GHz, RAM hingga 16GB, SSD 750GB, layar 17 inci yang sudah mendukung 3D, dan graphics card GTX 670M. Produk ini memiliki harga 2.899 dollar AS.
Produk notebook pemenang award Indocomtech, MSI GT70 One Dragon Edition, merupakan salah satu pilihan produk notebook gaming yang ada di pameran ini.
Perangkat ini memiliki harga sekitar Rp 28,5 juta. MSI GT70 One Dragon Edition dilengkapi Intel Core i7-3630QM 3,3GHz, graphics card NVIDIA GeForce GTX680MX, layar 17 inci, RAM 16GB, Dual SSD 128GB, dan HDD 750GB.(Kompas)
Tags: Alienware M17x R3, Game, Hot News, Laptop Khusus Gaming, Servis Printer Sukabumi, Toko Printer Sukabumi
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Share your views...
0 Respones to "Laptop Khusus Gaming di Bandrol 32 Juta"
Post a Comment